Sabtu, 15 Mei 2010

Transmisi Data

2.1 Dasar Teori Transmisi Data

Informasi atau data dapat ditransmisikan melalui kabel dengan memanfaatkan sifat-sifat fisika, seperti tegangan atau arus listrik. Dengan menggunakan nilai tegangan atau arus sebagai fungsi waktu f(t), kita dapat membuat model tingkah laku sinyal dan menganalisisnya secara matematis. Di bagian ini kita akan membahas tentang apa itu informasi, data, sinyal dan cara menganalisisnya.

1. Informasi

Informasi adalah segala sesuatu yang dibutuhkan untuk membentuk pemahaman manusia yang diperlukan dalam bertindak. Manusia berbicara, berjalan, beraktivitas didasarkan pada pemahamannya. Sementara pemahaman dibentuk dari serangkaian informasi yang diperolehnya.

Mengapa Teknologi Informasi atau IT (Information Technology) begitu populer saat ini? Jawabannya karena informasi itu sendiri yang sangat penting bagi manusia. Bayangkan jika Anda mengetahui informasi arus lalu lintas sebelum pergi kerja atau kuliah. Bayangkan jika kita tahu informasi akan terjadi badai Tsunami jauh hari sebelumnya. Bayangkan jika kita tahu informasi soal-soal yang akan keluar dalam ujian esok hari. Ya, informasi sangat penting buat kita.

2. Data

Data adalah bentuk mentah dari informasi. Tidak semua data bisa menjadi informasi, tetapi semua informasi pasti membutuhkan data. Hubungan data dan informasi dapat digambarkan seperti piramida berikut:

Video Tutorial Html

Video Tutorial Cara menginstall Crystal Report

Video Tutorial Cara Menginstal VB 6.0

Video tutorial cara menginstall sql server 2000

Kangen